
Melihat Foto di iPod classic
Untuk melihat foto di iPod classic:
1
Pada iPod classic, pilih Photos > All Photos. Atau pilih Photos dan sebuah album foto
untuk hanya melihat foto-foto dalam album tersebut. Tampilan kecil foto mungkin
perlu beberapa saat untuk muncul.
2
Pilih foto yang Anda inginkan dan tekan tombol Tengah untuk melihat versi
layar penuh.

50
Bab 5
Menambahkan dan Melihat Foto
Dari layar melihat foto, gunakan Roda Klik untuk menggulir melalui foto. Tekan tombol
Berikutnya/Percepat-maju atau Sebelumnya/Putar balik untuk melompat ke layar foto
berikutnya atau sebelumnya. Tekan terus tombol Berikutnya/Percepat-maju atau
Sebelumnya/Putar balik untuk melompat ke foto terakhir atau foto pertama dalam
perpustakaan atau album.